Penggunaan Either dan Neither Bahasa Inggris

Jumat, 05 Oktober 2018


Dalam belajar bahasa Inggris terutama grammar and structure, khususnya menyusun sebuah kalimat yang baik, kita mengenal “either” dan “neither”. Bagaimana kedua kata tersebut digunakan? penggunaan either dan neither dimaksudkan untuk menggabungkan dua buah kalimat. Penggunaan dua buah kata tersebut pada umumnya digunakan dalam kalimat negative agreement atau penggabungan dua buah kalimat negatif, atau bisa juga dipergunakan dalam kalimat yang menawarkan (menggunakan either) atau menyangkal (menggunakan neither) pilihan diantara dua kemungkinan.


penggunaan either dan neither bahasa Inggris
Hal yang perlu diingat adalah penggunaan kedua kata ini hanya dipergunakan dalam kalimat negative atau negative agreement. Bila kedua kalimat yang akan digabungkan merupakan kalimat positif maka harus menggunakan too atau so. Berikut ini adalah beberapa contoh penggunaan either dan neither dalam negative agreement:
I will not go to campus tomorrow morning. Mia will not go to campus tomorrow morning
Kedua kalimat diatas bisa digabungkan menjadi:
• I will not go to campus tomorrow morning, and neither will Mia
• I will not go to campus tomorrow morning, and Mia will not either
• I haven’t see my brother today. My mother haven’t see my brother today

Kedua kalimat diatas bisa digabungkan menjadi:
• I haven’t see my brother today, and neither my mother
• I haven’t see my brother today, and my mother haven’t either
• Satria didn’t come to the meeting this morning. Tia didn’t come to the meeting this morning.
Kedua kalimat diatas bisa digabungkan menjadi:
• Satria didn’t come to the meeting this morning, and neither did Tia
• Satria didn’t come to the meeting this morning, and Tia didn’t either.
Penggunaan either dipergunakan dalam menawarkan pilihan diantara dua kemungkinan. Untuk tujuan yang satu ini, penggunaan either sering digabungkan dengan kata or. Contohnya:
1) Either you choose to help me or you can leave me alone.
2) Either my father or my brother will be there to help you solve this problem
3) You could bring us either coffee or tea
4) Either one of us should go forward and do the job.
Sementara itu, penggunaan neither dipergunakan untuk menyatakan penyangkalan atau ketidak setujuan atau tidak memilih diantara dua pilihan atau kemungkinan yang ada. Penggunaan neither sering juga digabungkan dengan kata nor . Beberapa contoh penggunaan neither:
1) She doesn’t speak neither German nor Italian
2) Neither one of us has enough money to buy a new house
3) Neither my father or my brother will be there when we arrive
4) I will neither go to my room nor to the market because i have other things in my mind that i have to do right now.
Begitulah tata cara penggunaan either dan neither bahasa Inggris. Pengetahuan ini sangat dibutuhkan agar mampu menghasilkan kalimat yang baik. Happy learning English.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. ENGLISH CLUB - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Sportapolis Shape5.com
Proudly powered by Blogger